Home / Kepri

Sabtu, 12 April 2025 - 13:49 WIB

Air Mulai Mengalir di Kampung Ponjen: Harapan Baru untuk Kawasan Stres Area Batam

Ariastuty Sirait, Deputi Pelayanan Umum BP Batam, Jumat (11/4/2025). Foto:Dok/Ist

Ariastuty Sirait, Deputi Pelayanan Umum BP Batam, Jumat (11/4/2025). Foto:Dok/Ist

MATAPEDIA6.com, BATAM-Perjuangan panjang warga Kampung Ponjen, Kampung Bukit, hingga Tiban Bertuah kota Batam untuk mendapatkan air bersih mulai menunjukkan hasil.

Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui BU-SPAM kini mulai menyelesaikan masalah distribusi air di kawasan stres area, yang selama ini kesulitan pasokan air karena letak geografis yang tinggi.

Kepala BP Batam Amsakar Achmad dan Wakil Kepala Li Claudia Chandra menaruh perhatian khusus pada persoalan ini. Hasilnya, sejak beberapa hari terakhir, warga Kampung Ponjen sudah bisa menikmati aliran air selama enam jam, dari pukul 23.30 hingga 05.00 WIB.

“Ini peningkatan signifikan. Kami sudah lakukan penggantian gate pump dan pemasangan pipa baru,” kata Ariastuty Sirait, Deputi Pelayanan Umum BP Batam, Jumat (11/4/2025).

Meski belum 24 jam penuh, BP Batam terus berupaya menambah jam suplai dengan memasang booster pump dan pengiriman truk tangki setiap hari.

Proses pemesanan pompa tambahan sedang dilakukan, dan ditargetkan bisa memperluas cakupan distribusi air dalam waktu dekat.

Dalam jangka panjang, BP Batam juga akan membangun Instalasi Pengolahan Air (IPA) Sei Ladi berkapasitas 50 liter per detik.

Proyek ini sudah masuk tahap penyusunan Detail Engineering Design (DED) dan ditargetkan selesai pada 2025.

Dengan berbagai langkah ini, BP Batam berharap seluruh wilayah stres area di bagian barat Batam bisa segera teraliri air secara merata.

Sementara seorang warga Sriyani, yang tinggal di Kampung Ponjen, menyampaikan rasa terima kasih kepada BP Batam atas kelancaran distribusi air bersih tersebut.

“Terima kasih kepada BP Batam, ini sangat membantu kami,” ujarnya singkat. **

Share :

Baca Juga

Kepri

Amsakar Gencarkan Seruan Bayar Pajak, Target PBB-P2 2025 Tembus Rp270 Miliar

Kepri

Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Kepri

72 Kepala Keluarga Telah Tempati Rumah Baru di Tanjung Banon

Kepri

Diskon Tambah Daya Listrik PLN Batam Cahaya Ramadan, Tinggal 2 Hari Lagi

Kepri

BP Batam Percepat Pelebaran Jalan Kepri Mall–Batamindo Sepanjang 3,8 KM

Kepri

BP Batam Gelar Halal Bi Halal dan Lepas Calon Jamaah Haji dengan Pesan Semangat Kolektif

Kepri

Amsakar dan Li Claudia Ajak Pelaku Usaha Berkontribusi dalam Mewujudkan Pembangunan Batam yang Lebih Baik

Kepri

Promo Cahaya Ramadan PLN Batam: 742 Pelanggan Nikmati Diskon Tambah Daya 99 Persen