BP Batam dan PT Impian Anak Indonesia Teken MoU Tingkatkan Layanan RSBP

Rabu, 9 Juli 2025 - 11:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BP Batam tanda tangan MoU. Foto:Ist

BP Batam tanda tangan MoU. Foto:Ist

MATAPEDIA6.com, BATAM-Badan Pengusahaan (BP) Batam menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan PT Impian Anak Indonesia untuk meningkatkan sistem pelayanan di Rumah Sakit BP Batam (RSBP). Penandatanganan berlangsung di Marketing Centre BP Batam pada Senin (7/7/2025).

Melalui kerja sama ini, kedua pihak akan memperbaiki sistem informasi manajemen rumah sakit dalam kurun waktu tiga bulan ke depan. Langkah ini menjadi bagian dari upaya BP Batam mendorong transformasi layanan kesehatan yang modern, efisien, dan profesional.

Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam, Ariastuty Sirait, menyebut kerja sama ini telah melalui proses diskusi panjang. Ia berharap kolaborasi ini memberikan dampak nyata terhadap peningkatan kualitas layanan RSBP.

“Transformasi ini tidak hanya menyentuh aspek teknologi, tetapi juga menyasar tata kelola manajemen yang profesional dan berorientasi pada mutu,” kata Ariastuty.

Ia menargetkan RSBP Batam mampu berkembang menjadi rumah sakit unggulan, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Ariastuty juga mengajak seluruh elemen rumah sakit, mulai dari manajemen hingga staf medis dan non-medis, berkomitmen dalam menjalankan transformasi secara konsisten dan berkelanjutan.

Direktur PT Impian Anak Indonesia, Micheal Anando Seng, menyambut baik kerja sama ini dan menilai langkah BP Batam sejalan dengan visi perusahaan dalam mendukung kemajuan sektor kesehatan.

“Kami ingin kontribusi ini menjadi awal dari inisiatif berkelanjutan untuk memperkuat ekosistem layanan kesehatan di Batam,” ujar Micheal.

PT Impian Anak Indonesia merupakan perusahaan yang mengembangkan produk berbasis kecerdasan buatan (AI), dengan fokus pada layanan teknologi kesehatan.

Dalam dua tahun terakhir, perusahaan ini telah menjajaki delapan fasilitas medis di tiga negara dalam pengembangan rekam medis elektronik (RME), manajemen siklus pendapatan, dan peningkatan keterlibatan pasien.

“Kami akan membantu RSBP Batam menyusun rekomendasi berbasis hasil kajian kami, demi membenahi sistem layanan yang ada,” tutup Micheal.***

Berita Terkait

BP Batam dan Bank Mandiri Sepakati Kerja Sama Perkuat Layanan Perbankan Digital
BP Batam Gesa Perbaikan Pipa Bocor di Kawasan Hotel Vista
BP Batam dan Pemko Batam Gencarkan Penanganan Banjir, Bentuk Tim Khusus di 9 Kecamatan
Amsakar Jawab Pandangan Fraksi DPRD soal Perubahan APBD 2025
Kepala BP Batam Lantik dr Tanto Sebagai Direktur RSBP Batam
BP Batam Perkuat Sinergi Regulasi JPT Lewat FGD Bersama Pelaku Usaha
RS Awal Bros Batuaji Resmi Dibuka, Hadirkan 175 Kamar dan Teknologi Medis Canggih
BP Batam Tertibkan Bangunan di Sekitar DTA Tembesi Demi Jaga Kualitas Air Baku
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 9 Juli 2025 - 11:37 WIB

BP Batam dan PT Impian Anak Indonesia Teken MoU Tingkatkan Layanan RSBP

Selasa, 8 Juli 2025 - 13:06 WIB

BP Batam dan Bank Mandiri Sepakati Kerja Sama Perkuat Layanan Perbankan Digital

Senin, 7 Juli 2025 - 19:01 WIB

BP Batam Gesa Perbaikan Pipa Bocor di Kawasan Hotel Vista

Senin, 7 Juli 2025 - 11:18 WIB

BP Batam dan Pemko Batam Gencarkan Penanganan Banjir, Bentuk Tim Khusus di 9 Kecamatan

Sabtu, 5 Juli 2025 - 18:03 WIB

Amsakar Jawab Pandangan Fraksi DPRD soal Perubahan APBD 2025

Berita Terbaru

Video Story

Video: BI Kepri Sebut Transaksi QRIS Tembus Rp 3,34 Triliun

Rabu, 9 Jul 2025 - 15:49 WIB