Home / News

Kamis, 20 Juni 2024 - 21:22 WIB

Keandalan Pasokan Listrik Selama Hari Raya Idul Adha 1445 H Sukes Dijaga PLN Batam

Petugas PLN Batam saat mengecek kelistrikan. Foto:Ist

Petugas PLN Batam saat mengecek kelistrikan. Foto:Ist

MATAPEDIA6.com, BATAM– Sepanjang Idul Adha 1445 Hijriah pasokan listrik aman tanpa ada kendala. Hal ini berkat siaga petugas PLN Batam dengan menyiapkan posko 26 titik.

Sekretaris Perusahaan PT PLN Batam, Zulhamdi menyatakan, berdasarkan realisasi konsumsi daya di Batam selama periode Idul Adha pasokan daya yang dimiliki PLN Batam sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat.

“PLN Batam menyiapkan total personil Siaga sebanyak 668 orang, selain itu juga kami telah mempersiapkan peralatan pendukung yaitu 16 unit Genset, 3 UPS (_Uninterruptible Power Supply_) dan 1 Gardu TM _Portable_. Kondisi pasokan listrik Batam selama siaga juga aman, dengan realisasi beban puncak 467,6 Mega Watt (MW), daya mampu 745 MW dan cadangan 277 MW atau masih 37% dari daya mampu,” ungkap Zulhamdi dikutip dalam siaran pers pada Kamis (20/6/2024).

Menurutnya PLN Batam telah meningkatkan keandalan sistem dengan melakukan asesmen dan pemeliharaan pada instalasi pembangkitan, transmisi, dan distribusi sebelum Idul Adha 2024.

“Jadi kita telah mempersiapkan lokasi salat Ied dan pemotongan hewan kurban, dan memastikan listrik aman untuk kenyamanan masyarakat,” ujarnya.

“Alhamdulillah pada momen spesial ini, kami pastikan listrik aman, sehingga masyarakat Batam merasa nyaman dan tenteram dalam menjalankan ibadah dan berkumpul dengan keluarga,” imbuhnya.

Cek berita artikel lainnya di  Google News

Penulis:Rega|Editor:Mizon

Share :

Baca Juga

News

Iman Sutiawan: Ketua DPRD Batam Dinilai Gagap Pahami Fungsi Legislatif

News

Dramatis! Detik-Detik Penangkapan Dua Kapal Ikan Vietnam di Laut Natuna
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Tri Wahyu Rubianto sebut sudah anggarkan Rp 99 miliar untuk program makan bergizi gratis anak didik di Kota Batam, Kamis (12/12/2024) Matapedia6.com/ Luci

News

Perpisahan Siswa Jadi Sorotan, Disdik Batam Ingatkan Sekolah Jangan Bebani Orangtua

News

Dua Kapal Vietnam Coba Kabur, KKP Gagalkan Aksi Illegal Fishing di Laut Natuna Utara
Arus lalu Lintas di Simpang Kepri Mall terpaksa dialihkan oleh petugas kepolisian saat lampu traffic light tidak berfungsi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Kabel Kena Keruk Alat Berat Beko, Lampu Traffic Light Simpang Kepri Mall Tak Berfungsi

News

Wakil Kepala BP Batam Tegaskan Komitmen Benahi Kota, Fokuskan Lima Kawasan Strategis

News

375 Personel Gabungan Tertibkan Bangunan Ilegal di Lokasi Perluasan KEK Nongsa Batam

News

Dorong Pertumbuhan Investasi Inklusif, BP Batam Gelar Pertemuan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha