MATAPEDIA6.com, BINTAN– Calon Gubernur Kepulauan Riau nomor urut 2, Muhammad Rudi disambut antusiasme oleh warga Kampung Lengkuas Kijang, Bintan.
Kedatangan Rudi untuk kampanye dialogis dan menampung aspirasi masyarakat, Minggu (6/10/2024).
Dalam kesempatan itu, Rudi menyampaikan sejumlah program kerja yang dia rancang bersama Rafiq jika terpilih menjadi Gubernur dan Wagub Kepulauan Riau.
“Saya dan Pak Rafiq berniat untuk membawa perubahan bagi perekonomian Kepulauan Riau. Harapan kami, bapak dan ibu semuanya bisa mendukung kami,” ujarnya.
Dihadapan warga Kampung Lengkuas Kijang, Kabupaten Bintan Rudi menyampaikan bahwa telah mempunyai sejumlah program strategis untuk memajukan pembangunan ekonomi.
Baca juga:Muhammad Rudi – Aunur Rafiq Bertekad Tingkatkan Perekonomian Masyarakat Bintan
Beberapa prioritas adalah merenovasi dermaga kapal ferry di Tanjungpinang dan Bintan, serta memperbaiki infrastruktur dasar seperti jalan dan penerangan.
“Apabila kami terpilih, saya dan Pak Rafiq akan langsung bekerja. Saya akan mengajak seluruh pegawai untuk bekerja cepat dalam memperbaiki ekonomi Kepri,” pungkasnya.
Cek berita artikel lainnya di Google News
Penulis:DN|Editor:Zalfirega