MATAPEDIA6.com, BATAM-Paguyuban Putera Jawa Kelahiran Sumatera (Pujakesuma) mendeklarasikan dukungan untuk pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Ansar Ahmad-Nyanyang Haris Pratamura.
Selain calon gubernur juga diberikan dukungan terhadap pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Ahmad-Li Claudia Chandra. Deklarasi berlangsung di Batuaji pada Sabtu 26 Oktober 2024.
Sekretaris Pujakesuma, Indra, menegaskan komitmen untuk menggerakkan seluruh anggota dalam memenangkan kedua pasangan tersebut pada Pilkada 2024.
“Kita sudah menetapkan dan mendukung penuh majunya Pa Ansar Ahmad dan Pak Nyanyang, serta Pak Amsakar dan Ibu Claudia. Kami siap bekerja dan mengawal sampai para titik kemenangan, ” kata Indra.
Ia menambahkan, seluruh keluarga paguyuban Pujakesuma diinstruksikan untuk datang ke TPS pada 27 November untuk memberikan suara.
Cek berita artikel lainnya di Google News
Penulis:Luci|Editor: Meizon