Home / News

Jumat, 29 Desember 2023 - 11:56 WIB

Hujan Deras Akibatkan Longsor di Tanjung Uncang

Longsor di depan jalan PT Batamec, Tanjunguncang, Batu Aji, Kamis (28/12/2023). Foto:Ist/matapedia6

Longsor di depan jalan PT Batamec, Tanjunguncang, Batu Aji, Kamis (28/12/2023). Foto:Ist/matapedia6

MATAPEDIA6.com, BATAM– Hujan deras angin kencang mengguyur kota Batam pada pagi hingga sore Kamis (28/12/20023) mengakibatkan longsor di wilayah Tanjung Uncang tepatnya di depan PT Batamec menuju PT Pecocan.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun membuat kemacetan arus lalu lintas sementara.

“Kejadian longsor ini pukul 01.00 WIB dini hari,” kata, Ali warga sekitar.

Angin kencang dan hujan lebat seharian diduga menjadi penyebab bukit yang berada di sisi jalan longsor dan menimbun badan jalan.

“Tanahnya jatuh ke aspal,” ujarnya.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Batam Suhar menyebut, proses perbaikan jalan longsor jalan Brigjen Katamso Tanjunguncang terus dilakukan.

Namun untuk memastikan supaya tak terjadi longsor susulan, maka pihaknya membuat trap di tebing yang berpotensi rawan tanah longsor tersebut.

“Sebab kalau ini tidak dilakukan akan potensi longsor lagi,” katanya saat dikonfirmasi wartawan secara terpisah.

Hingga sekarang proses perbaikan sudah berjalan dengan lancar dan sudah selesai dikerjakan.

Lurah Tanjung Uncang Sutrisna Wijaya mengimbau masyarakat kondisi cuaca musim hujan saat ini bagi warga yang ingin beraktifitas diharapkan agar selalu berhati hati apalagi saat melewati jalan berbukit rawan longsor.

Cek berita artikel lain di Google News

Penulis:Rega|Editor:Redaksi

Share :

Baca Juga

News

Iman Sutiawan: Ketua DPRD Batam Dinilai Gagap Pahami Fungsi Legislatif

News

Dramatis! Detik-Detik Penangkapan Dua Kapal Ikan Vietnam di Laut Natuna
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Tri Wahyu Rubianto sebut sudah anggarkan Rp 99 miliar untuk program makan bergizi gratis anak didik di Kota Batam, Kamis (12/12/2024) Matapedia6.com/ Luci

News

Perpisahan Siswa Jadi Sorotan, Disdik Batam Ingatkan Sekolah Jangan Bebani Orangtua

News

Dua Kapal Vietnam Coba Kabur, KKP Gagalkan Aksi Illegal Fishing di Laut Natuna Utara
Arus lalu Lintas di Simpang Kepri Mall terpaksa dialihkan oleh petugas kepolisian saat lampu traffic light tidak berfungsi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Kabel Kena Keruk Alat Berat Beko, Lampu Traffic Light Simpang Kepri Mall Tak Berfungsi

News

Wakil Kepala BP Batam Tegaskan Komitmen Benahi Kota, Fokuskan Lima Kawasan Strategis

News

375 Personel Gabungan Tertibkan Bangunan Ilegal di Lokasi Perluasan KEK Nongsa Batam

News

Dorong Pertumbuhan Investasi Inklusif, BP Batam Gelar Pertemuan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha