MATAPEDIA6.com, BATAM– Badan Pengusahaan (BP) Batam menerima kunjungan EHL Campus Singapure di gedung IT Center BP Batam pada Jumat (14/2).
“Kunjungan itu membahas ini berbagai rencana strategis BP Batam dalam mengembangkan kawasan Special Economic Zone (SEZ),” ujar Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol, Ariastuty Sirait, Sabtu (15/2/2025).
Ariastuty memaparkan upaya-upaya yang dilakukan BP Batam untuk mengoptimalkan potensi investasi, termasuk sektor elektronik yang sudah dikenal, serta sektor pariwisata yang kini semakin berkembang.
“Batam telah tumbuh menjadi salah satu tujuan investasi utama, dan kami terus mendorong kemajuan ini dengan berbagai langkah strategis,” ungkap Ariastuty.
Pertemuan ini juga menjadi ajang bagi BP Batam untuk memperkenalkan potensi investasi lainnya kepada 64 mahasiswa EHL Campus Singapore.
Sebagian besar dari mereka adalah pengusaha asal Tiongkok, yang dalam lima hari ke depan akan melakukan studi tentang lokasi-lokasi investasi strategis di ASEAN dan Asia.
Ariastuty menambahkan, dengan adanya program percepatan pembangunan infrastruktur, iklim investasi di Batam semakin kondusif.
“Kami berkomitmen untuk mempermudah para investor dan meningkatkan daya saing Batam sebagai destinasi investasi yang unggul,” ujarnya.
Selain Ariastuty, turut hadir dalam pertemuan ini Direktur Lalu Lintas Barang dan Penanaman Modal BP Batam, Surya Kurniawan, dan Prof. Dr. Koh Chaik Ming, Senior Professor EHL Campus Singapore yang memimpin rombongan mahasiswa.
Dengan sinergi antara BP Batam dan para pemangku kepentingan, Batam diharapkan semakin mengukuhkan posisinya sebagai hub investasi unggulan di kawasan ASEAN.*r
Cek berita artikel lainnya di Google News