MATAPEDIA6.com, BATAM – Warga Kelurahan Batu Merah, Kecamatan Bengkong, mengusulkan 12 prioritas pembangunan untuk tahun 2025 dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) yang digelar di fasum Bina Kasih Batu Merah, Sabtu (13/1/2024).
Usulan tersebut meliputi pembangunan drainase, jerambah beton, batu miring, jembatan penghubung, drainase gorong-gorong dan pelatihan dalam rangka pemberdayaan masyarakat.
Musrembang tingkat kelurahan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin. Pada Musrenbang tersebut Jefridin mengatakan, musrenbang merupakan bagian dari tahapan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dengan sistem bottom up, yaitu menerima masukan dari masyarakat.
“Musrenbang merupakan forum musyawarah tahunan yang diperoleh dari usulan masyarakat yang dibahas di tingkat Pra Musrenbang dengan kelurahan. Tentunya Kelurahan berkoordinasi dengan kecamatan,” kata Jefridin.
Dia menambahkan, usulan-usulan yang disampaikan oleh warga akan dibahas lebih lanjut di tingkat kecamatan dan kota, untuk kemudian ditetapkan mana yang menjadi prioritas sesuai dengan kemampuan keuangan daerah.
“Kami berharap melalui Musrenbang ini dapat meningkatkan pembangunan di kelurahan agar menunjang kemajuan pembangunan yang ada di Kota Batam.l. Tujuannya agar pembangunan di Kota Batam merata,” katanya.
Di tempat yang sama Lurah Batu Merah mengatakan tahun 2024 terdapat 21 kegiatan yang akan dilaksanakan berupa 7 kegiatan semenisasi jalan, 1 kegiatan pembangunan gedung serbaguna, 12 kegiatan pembangunan batu miring dan 1 kegiatan pembangunan jerambah beton.
Cek berita dan artikel lainnya di Google News
Penulis: Luci | Editor: Redaksi