MATAPEDIA6.com, BATAM – Cegah terjadinya tindakan kriminalitas di lingkungan penduduk diwilayah hukum Polsek Batuaji, Polsek Batuaji laksanakan patroli di perumahan-perumahan dalam rangka Operasi Ketupat Seligi 2024, Selasa (9/4/2024).
Kegiatan dipimpin Kapolsek Batuaji untuk mencegah tindak kriminal, khususnya diperumahan-perumahan yang rumahnya ditinggal mudik oleh pemilik.
Kapolsek Batuaji Benny Syahrizal mengatakan agar masyarakat yang hendak mudik untuk menitipakan kendaraannya di kantor polisi terdekat atau di Polsek Batuaji.
“Kita mengimbau masyarakat yang mudik tidak menggunakan kendaraan pribadi agar menitipkan kendaraannya di kantor polisi terdekat atau Polsek Batuaji” kata Benny.
Hal ini dilakukan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang hendak mudik ke kampung halaman.
“Selain kendaraan barang berharga lain nya juga bisa dititipkan di Polsek,” kata Benny
Benny berpesan agar memastikan keadaan rumah saat ditinggalkan dalam keadaan aman.
Cek berita dan artikel lainnya di Google News
Penulis: Luci |Editor: Redaksi