MATAPEDIA6.com, BATAM – Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) KemenkumHAM Kepri, Dannie Firmansyah, cek kondisi kunjungan bebas di Lembaga pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Batam, Jumat (12/4/2024).
Dannie Firmansyah didamping Kalapas Batam Heri Kusrita dan Pejabat Struktural Lapas Batam, melihat langsung proses kunjungan bebas yang dilaksanakan mulai dari pendaftaran hingga tempat yang disiapkan Lapas Kelas IIA Batam.
Dalam kesempatan tersebut Dannie menekankan pentingnya Keamanan dalam Kunjungan Idulfitri agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Tetap waspada perhatikan faktor keamanan dari kegiatan tahunan ini dimana volume pengunjung pasti akan meningkat,” kata Dannie.
Dia juga menekankan kepada seluruh petugas agar tetap menjaga 5S sehingga dalam besukan dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Selain memantau proses kunjungan Kadivpas Kepri Dannie Firmansyah juga mengunjungi Dapur dan area pembinaan kemandirian maupun pelayanan kesehatan Lapas Batam.
Dalam rangka Idulfitri 1445 Hijriah Lapas Kelas IIA Batam, melaksanakan kunjungan bebas selama tiga hari yakni mulai dari Rabu (10/4/2024) hingga Jumat (12/4/2024).
Kepala Lapas Kelas IIA Batam, Heri Kusrita mengatakan kunjungan bebas tersebut disambut baik keluarga warga binaan dimana warga binaan bisa bertemu langsung dengan keluarganya di tempat yang disiapkan dilapangan yang ada di dalam Lapas.
Dia juga mengharapkan dengan kunjungan bebas tersebut warga binaan bisa melepas rindu dengan keluarga dan kerabatnya.
Cek berita dan artikel lainnya di Google News
Penulis: Luci |Editor: Zalfirega