Home / News

Rabu, 19 Juni 2024 - 17:23 WIB

Iduladha 1445 H, TelkomGroup Distribusikan 544 Hewan Kurban ke Masyarakat

Hewan kurban distribusi Telkom. Foto:Ist

Hewan kurban distribusi Telkom. Foto:Ist

MATAPEDIA6.com, JAKARTA- PT Telkom Indonesia (Persero) mendistribusikan 544 hewan kurban dalam momentum Idul Adha 1445 Hijriah. Seluruh daging itu dibagikan ke masyarakat dan kaum duafa serta petugas Telkom.

Ketua Majelis Taklim Telkom Group Pusat, Agus Riyono menyatakan rangka Iduladha1445 Hijriah, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali menyelenggarakan kegiatan Penyerahan Hewan Kurban.

“Bekerja sama dengan Majelis Taklim TelkomGroup (MTTG) melalui LazisNU (Nahdlatul Ulama) dan LazisMU Muhammadiyah,” ujarnya dikutip dalam keterangannya, Rabu (19/6/2024).

Tahun ini, TelkomGroup menyerahkan total 544 hewan kurban, terdiri dari 202 ekor sapi dan 342 ekor kambing dan domba.

Bantuan hewan kurban tersebut akan didistribusikan kepada masyarakat duafa di sekitar lingkungan kantor TelkomGroup serta pensiunan Telkom. Ia berharap kerja sama ini dapat meningkatkan relasi yang semakin erat.

Sementara Direktur Utama LazisMU Pusat, Ibnu Sani, mengucapkan terima kasih kepada TelkomGroup atas kepercayaan yang diberikan. Sekretaris LazisNU Moesava juga menyampaikan terima kasih atas kolaborasi tersebut.

“Pembagian hewan kurban ini merupakan ikhtiar berbagi kebahagiaan kepada masyarakat serta memberikan manfaat dan keberkahan bagi TelkomGroup secara berkelanjutan,” tuturnya.

Cek berita artikel lainnya di Google News 

Penulis:Zalfi|Editor:Redaksi

Share :

Baca Juga

News

Iman Sutiawan: Ketua DPRD Batam Dinilai Gagap Pahami Fungsi Legislatif

News

Dramatis! Detik-Detik Penangkapan Dua Kapal Ikan Vietnam di Laut Natuna
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Tri Wahyu Rubianto sebut sudah anggarkan Rp 99 miliar untuk program makan bergizi gratis anak didik di Kota Batam, Kamis (12/12/2024) Matapedia6.com/ Luci

News

Perpisahan Siswa Jadi Sorotan, Disdik Batam Ingatkan Sekolah Jangan Bebani Orangtua

News

Dua Kapal Vietnam Coba Kabur, KKP Gagalkan Aksi Illegal Fishing di Laut Natuna Utara
Arus lalu Lintas di Simpang Kepri Mall terpaksa dialihkan oleh petugas kepolisian saat lampu traffic light tidak berfungsi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Kabel Kena Keruk Alat Berat Beko, Lampu Traffic Light Simpang Kepri Mall Tak Berfungsi

News

Wakil Kepala BP Batam Tegaskan Komitmen Benahi Kota, Fokuskan Lima Kawasan Strategis

News

375 Personel Gabungan Tertibkan Bangunan Ilegal di Lokasi Perluasan KEK Nongsa Batam

News

Dorong Pertumbuhan Investasi Inklusif, BP Batam Gelar Pertemuan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha