MATAPEDIA6.com, BATAM – Calon wakil gubernur Kepri Nyanyang Haris Pratamura menghadiri kegiatan Maulid Nabi Muhamad SAW di Perumahan Purna Yuda Indah, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Senin (16/9/2024).
Nyanyang bersama rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 20.30WIB. Seusai menghadiri kegiatan sosial masyarakat di Tanjungpinang.
Nyanyang mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan bisa berkumpul bersama warga Perumahan Purna Yuda Indah.
“Saya juga mengucapkan maaf karena baru tiba. Namun meski demikian kita silaturahmi kita tetap kita jaga,”kata Nyanyang dalam sambutannya.
“Peringatan Maulid Nabi ini yang kita sama-sama hadiri, merupakan salah satu sebagai ajang untuk bersilaturahmi disela kita kesibukan beraktifitas. Saya pribadi akan selalu menyempatkan diri untuk menghadiri jika ada undangan. Karena dengan cara ini kita bisa berkumpul saling bersilaturahmi,” tambah Nyanyang.
Sementara itu, ketua panitia Syamsul menyampaikan terimakasih atas kehadiran calon wakil Gubernur Kepri Yanyang Haris. Ia menilai sosok Nyanyang dianggap sederhana dan mudah dihubungi disaat warga menginginkan kehadirannya.
“Kalau Pa Nyanyang enak nga perlu melalui ajudan atau stafnya, kita telepon langsung diangkat sama beliau,” ujarnya.
“Itu yang kami lihat dari sosok pak Nyanyang, sederhana mau berbaur makan bersama lesehan,” imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut Nyanyang bersama jamaah Masjid Nurul Jihad menyempatkan makan bersama nasi tumpeng yang disiapkan ibu-ibu Majelis Taklim Masjid Nurul Jihad.
Cek berita artikel lainnya di Google NewsÂ
Penulis:Luci|Editor:Meizon