Home / Kepri

Jumat, 25 April 2025 - 22:43 WIB

Humas BP Batam dan PT PLN Batam Sinergi Perkuat Strategi Komunikasi Publik demi Dukung Citra Investasi

Humas PLN dan Humas BP Batam, Jumat (25/4). Foto:Dok/Ist

Humas PLN dan Humas BP Batam, Jumat (25/4). Foto:Dok/Ist

MATAPEDIA6.com, BATAM – Humas BP Batam dan Humas PT PLN Batam menggelar diskusi strategi komunikasi publik di Batam Center pada Jumat (25/4).

Diskusi itu guna memperkuat kerja sama dan meningkatkan efektivitas penyebaran informasi kepada masyarakat serta mendukung citra Batam sebagai kawasan investasi unggulan.

Kepala Bagian Humas BP Batam, Sazani, menyampaikan bahwa silaturahmi ini merupakan bagian penting dalam upaya mengoptimalkan fungsi kehumasan secara terpadu dan strategis.

“Peran humas sangat penting dalam membangun citra institusi dan menjalin komunikasi efektif dengan publik. Karena itu, kolaborasi ini menjadi sangat strategis,” ujarnya dikutip dalam siaran pers, Jumat (25/4/2025).

Sazani menambahkan bahwa strategi komunikasi publik harus terus diperkuat, tidak hanya untuk mengelola informasi internal dan eksternal, tetapi juga dalam merespons isu-isu publik secara tepat dan transparan.

“Melalui kerja sama yang baik dengan mitra strategis, khususnya insan pers lokal maupun nasional, diseminasi informasi bisa lebih maksimal dan menjangkau masyarakat secara luas,” tambahnya.

Senada dengan itu, Manager Komunikasi dan TJSL PT PLN Batam, Novi Hendra, mengapresiasi langkah-langkah strategis yang dilakukan Humas BP Batam dalam membangun komunikasi yang kolaboratif dan inovatif.

Melalui sinergi ini, Novi menyebut bahwa BP Batam dan PT PLN Batam berharap dapat mendorong terciptanya ekosistem komunikasi yang sehat, transparan, dan berkelanjutan, serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap lembaga.

“Kami berharap hal-hal positif yang dibagikan Humas BP Batam bisa menjadi inspirasi. Semoga komunikasi yang terjalin ini berdampak baik bagi pengembangan fungsi kehumasan di PT PLN Batam,” ungkapnya. **

Share :

Baca Juga

Kepri

Wakili Kepala dan Wakil Kepala BP Batam, Ariastuti Sirait Sebut Peran Media untuk Pembangunan Batam di Konferkot PWI

Kepri

Amsakar: UMKM Adalah Penggerak Utama Ekonomi Bangsa

Kepri

BP Batam Siap Kawal Investasi Data Center Berbasis AI dari Singtel Group dan NeutraDC Nxera di Kabil

Kepri

Kapolresta Barelang Terima Kunjungan PWI Kepri Jelang Konferkot PWI Batam

Kepri

Wakil Kepala BP Batam Minta Presiden Prabowo Tinjau Regulasi yang Hambat Investasi di Batam

Kepri

BP Batam Dorong Kerja Sama Investasi di SIBS 2025: Networking High Tea

Kepri

Dorong Industri MRO, Deputi BP Batam Tinjau Langsung Pengembangan Bandara Hang Nadim

Kepri

Wali Kota Batam Mulai Seleksi Jabatan Kepala Dinas, Dorong Job Fit sebagai Penyaring Pemimpin Berkualitas