Kejaksaan Negeri Batam Raih Penghargaan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan

Kamis, 20 Februari 2025 - 11:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Kejaksaan Negeri Batam menerima penghargaan, Rabu (19/2). Foto:Istimewa

Kepala Kejaksaan Negeri Batam menerima penghargaan, Rabu (19/2). Foto:Istimewa

MATAPEDIA6.com, BATAM- Kejaksaan Negeri Batam kembali meraih Penghargaan Performa Reformasi Birokrasi di Lingkungan Kejaksaan Republik Indonesia Tahun 2024.

Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dalam kategori Satuan Kerja Penyelenggara Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan dengan predikat Terbaik.

Pada acara yang digelar di Ruang Prefunction Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Kepala Kejaksaan Negeri Batam, I Ketut Kasna Dedi, SH, MH, menerima penghargaan tersebut langsung dari Wakil Jaksa Agung Republik Indonesia, Feri Wibisono, SH, MH, CN, didampingi Deputi Kemenpan RB dan Komisi Kejaksaan Republik Indonesia.

“Penghargaan ini diberikan berdasarkan Surat Keputusan Menteri PANRB Nomor 662 Tahun 2024 tentang Hasil Pembinaan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan,” ujar Kasna dalam keterangan, Kamis (20/2/2025).

Jaksa Agung Muda Pembinaan, Dr Bambang Sugeng Rukmono, berharap pencapaian ini dapat dijadikan contoh bagi satuan kerja lainnya untuk terus memperbaiki pelayanan publik, terutama bagi kelompok rentan seperti perempuan, anak-anak, penyandang disabilitas, dan masyarakat kurang mampu.

“Meskipun ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di Kejaksaan Negeri Batam terbatas, upaya mereka untuk menerapkan pelayanan prima telah membuahkan hasil yang gemilang,” kata Kasna. 

Menurut dia, penghargaan ini juga tidak terlepas dari dukungan Pemerintah Kota Batam yang memberikan hibah fasilitas, seperti kursi roda dan sarana pendukung lainnya, untuk meningkatkan kualitas pelayanan bagi kelompok rentan.

“Dengan dukungan Pemerintah Kota Batam yang juga akan memberikan hibah untuk renovasi dan perluasan ruang PTSP pada tahun 2025, Kejaksaan Negeri Batam optimis bisa lebih meningkatkan pelayanan publik dan mencapai prestasi lebih tinggi lagi di masa depan,” ujarnya.

Ia menambahkan, dengan penghargaan tersebut menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik yang lebih mudah diakses dan ramah bagi seluruh lapisan masyarakat, khususnya kelompok rentan.

Cek berita artikel lainnya di Google News

Editor:Zalfirega

Berita Terkait

IM3 Luncurkan SATSPAM di Medan, Lawan Penipuan Digital
Pertamina Patra Niaga Sumbagut Perkuat Tata Kelola dan Kepatuhan Hukum Agen BBM Industri
PLN Batam Tebar Diskon Tambah Daya hingga 80 Persen Sambut HUT RI ke-80
BP Batam Luncurkan MANTAB, Atasi Pengangguran dan Perkuat Daya Saing SDM
RSBP Batam Gelar Donor Darah Bersama PMI, Tebar Semangat Kepedulian di Bulan Bakti dan HUT RI ke-80
BP Batam Gerak Cepat Atasi Gangguan Air di Bengkong Pertiwi
Semangat Kemerdekaan, Diskominfo Batam Ikut Pawai Pembangunan Kolaborasi dengan Ikabsu
Pertamina Patra Niaga Sumbagut Borong 7 Penghargaan ISRA 2025

Berita Terkait

Senin, 25 Agustus 2025 - 10:51 WIB

IM3 Luncurkan SATSPAM di Medan, Lawan Penipuan Digital

Sabtu, 16 Agustus 2025 - 13:43 WIB

Pertamina Patra Niaga Sumbagut Perkuat Tata Kelola dan Kepatuhan Hukum Agen BBM Industri

Kamis, 14 Agustus 2025 - 21:53 WIB

PLN Batam Tebar Diskon Tambah Daya hingga 80 Persen Sambut HUT RI ke-80

Kamis, 14 Agustus 2025 - 12:13 WIB

BP Batam Luncurkan MANTAB, Atasi Pengangguran dan Perkuat Daya Saing SDM

Rabu, 13 Agustus 2025 - 20:46 WIB

RSBP Batam Gelar Donor Darah Bersama PMI, Tebar Semangat Kepedulian di Bulan Bakti dan HUT RI ke-80

Berita Terbaru

Anggota/Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam, Ariastuty Sirait bersama VTeam Manager, May Leong. Foto:Humas BP 

Olahraga

Batam-Singapura Guyur Persahabatan Lewat Smash Voli

Minggu, 5 Okt 2025 - 19:13 WIB