MATAPEDIA6.com, BATAM– Perempuan kunci melahirkan generasi berakhlakul karimah, tiang negara. Peran penting dalam mendidik anak untuk kemajuan.
Plt Gubernur Kepri, Marlin Agustina, menyebut peran Ibu-ibu merupakan tiang negara. Negara kuat jika perempuannya kuat.
“Perempuan melahirkan SDM berkarakter dan berakhlak mulia,” katanya saat menghadiri peringatan Hari Santri Nasional bersama PC Muslimat NU Kota Batam, di Planet Holiday Hotel, Sabtu (5/10/2024).
Kata Ketua PW Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kepulauan Riau itu ibu-ibu agar tidak mudah dan terprovokasi dengan berita tak pasti. Ini akan mengalihkan konsentrasi dalam mendidik anak-anak.
Begitu juga dengan ujian tidak melemahkan perempuan dalam mendidik anak, mereka harus meningkatkan keimanan kepada Allah SWT. Perempuan harus menjalankan tugasnya di rumah tangga dengan baik.
“Jangan sampai kita mengeluh atau berputus asa dengan cobaan-cobaan yang datang. Mari kita fokus dengan melahirkan anak-anak yang cerdas, bermental kuat dan berakhlak mulia,” imbuhnya.
Baca juga:Jemput Kedatangan Pangkogabwilhan I, Plt Gubernur Kepri Marlin: Berikan Peneguhan dan Kekuatan Moril
Cek berita artikel lainnya di Google News
Penulis:DN|Editor:Meizon