Home / Bisnis

Sabtu, 1 Maret 2025 - 12:37 WIB

Dubes RI untuk Singapura Siap Kolaborasi Tingkatkan Investasi di Batam

Dubes RI untuk Singapura dan BP Batam. Foto:Ist

Dubes RI untuk Singapura dan BP Batam. Foto:Ist

MATAPEDIA6.com, BATAM-Badan Pengusahaan Batam (BP) Batam yang diwakili oleh Kepala Biro Humas, Promosi, dan Protokol, Ariastuty Sirait, menerima kunjungan Duta Besar Republik Indonesia untuk Singapura, Suryo Pratomo, pada Jumat (28/2/2025) di Marketing Centre.

Suryo Pratomo beserta jajaran Kedutaan Besar RI untuk Singapura berdiskusi dengan BP Batam mengenai perkembangan ekonomi Batam. Ia menyampaikan bahwa Singapura melihat potensi besar Batam yang telah berkembang pesat dan siap menerima lebih banyak investor.

“Kami sengaja mengunjungi BP Batam untuk memberikan masukan mengenai potensi investasi, mengingat perkembangan pesat Batam yang siap menerima lebih banyak investor,” ujar Suryo Pratomo. Ia menambahkan, “KBRI Singapura siap mendukung penuh promosi BP Batam untuk menarik investor, khususnya dari Singapura.”

Ariastuty Sirait mengungkapkan bahwa Singapura masih memegang posisi investasi terbesar di Batam. “Realisasi PMA di Batam saat ini tertinggi berasal dari Singapura, mencapai USD 366,5 juta,” jelasnya.

Ariastuty juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Dubes RI untuk Singapura dan berharap pertemuan ini dapat mendorong kemajuan ekonomi Batam lebih lanjut.

Selain Ariastuty, pertemuan ini dihadiri oleh Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Harlas Buana; Direktur Badan Usaha Pelabuhan, Dendi Gustinandar; dan beberapa pejabat BP Batam lainnya.**

Share :

Baca Juga

Bisnis

KURMA 2025 Dorong Ekonomi Syariah yang Inklusif di Kepri

Bisnis

Telkom Akselerasi Transformasi Guna Perkuat Ekosistem Digital Nasional dan Dukung Terwujudnya Asta Cita

Bisnis

Bank Indonesia Kepri Luncurkan Layanan Penukaran Uang untuk Ramadan dan Idul Fitri 2025
Penjual santan di pasar Mitra Raya Batam Centre saat melakukan pemerasan santan kelapa murni. Saat ini harga santan murni tembus Rp 46 ribu per kilogram, Selasa (4/3/2025). Matapedia6.com/Luci

Bisnis

Harga Santan Meroket, Rp 46 Ribu Per Kilogram

Bisnis

OJK BI LPS dan Kemenkeu Perkuat Integritas Pelaporan Keuangan Sektor Jasa Keuangan

Bisnis

IM3 Ajak Pelanggan Temukan Makna Bersama dengan Paket Spesial Ramadan

Bisnis

Inisiatif Digital Tri Mempermudah Pelanggan Berbagi Kebaikan Lewat Sedekah Kuota di Bulan Ramadan

Bisnis

Ini Harga Sembako di Pasar Fanindo Batu Aji Menjelang Ramadan dan Idul Fitri