MATAPEDIA6.com, BATAM- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Batam menggelar razia gabungan bersama aparat penegak hukum menjelang perayaan Imlek Tahun 2025.
“Razia ini untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang perayaan Imlek,” ujar Kalapas Batam, Heri Kusrita, didampingi Koramil 02 Sekupang dan Polsek Sagulung dikutip dalam keterangan, Rabu (29/1/2025).
Ia menyebut, tim gabungan menggeledah satu persatu badan warga binaan hingga seluruh blok hunian. Petugas tidak menemukan narkoba atau obat terlarang di dalam sel.
“Ini bertujuan menjaga keamanan menjelang Imlek dan mencegah barang berbahaya,” tegas dia.
Kalapas Heri Kusrita menegaskan bahwa razia merupakan langkah preventif gangguan dan memperkuat sinergi dengan aparat penegak hukum untuk mencegah peredaran narkoba dan barang ilegal di Lapas.
“Dengan razia ini dapat meningkatkan keamanan Lapas Batam dan menutup ruang bagi pelaku narkotika. Pelaku yang mengedarkan barang haram akan ditindak tegas,” imbuhnya.
Ia menambahkan, kegiatan ini mendukung Asta Cita Presiden dan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dalam memberantas narkoba di lapas dan rutan.
Cek berita artikel lainnya di Google News
Penulis:Rega|Editor:Miezon