MATAPEDIA6.com, BATAM – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Barelang menunjukan kepedulian dan komitmen dalam menjaga kedamaian masyarakat pada Pilkada 2024 melalui bakti sosial.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk empati sosial, tetapi juga menjadi bagian dari strategi cooling system untuk menjaga suasana kondusif di Kota Batam.
Bakti sosial tersebut dilaksanakan di beberapa panti asuhan, di wilayah Batam Kota dan juga Nongsa seperti di Panti Asuhan Rezky di Simpang Kara, Perumahan Center Park, Batam Kota.
Panti Asuhan Lembaga Kesejahteraan Anak (LKSA) di Kompleks Perum Alam Raya, Batam Kota, dan Panti Asuhan Lima Roti Dua Ikan Permata di Perumahan Permata Bandara, Batu Besar, Nongsa.
Bantuan sembako diserahkan oleh Kapolresta Barelang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu, sebagai bentuk perhatian terhadap anak-anak yang membutuhkan.
Heribertus menyampaikan kegiatan bakti sosial ini rutin dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polresta Barelang kepada masyarakat, khususnya anak-anak panti asuhan.
“Kami ingin menunjukkan kami hadir untuk masyarakat, terutama bagi anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih. Dengan memberikan bantuan ini, kami berharap dapat meringankan beban dan memberikan semangat kepada mereka,” ujar Heribertus.
Heribertus menekankan kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk bantuan, tetapi juga langkah preemtif untuk menciptakan suasana yang sejuk dan harmonis menjelang Pilkada 2024.
“Ini adalah salah satu cara kami menjaga kebersamaan dan keharmonisan di masyarakat. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi contoh bahwa menjelang Pilkada, kita tetap bersatu dan menjaga kedamaian di Kota Batam,” kata Heribertus.
Heri juga mengajak masyarakat untuk berdoa agar Pilkada 2024 yang akan berlangsung pada 27 November 2024 berjalan dengan aman dan lancar.
“Kami berharap, dengan dukungan dari masyarakat, khususnya doa dari anak-anak dan pengurus panti asuhan, Kota Batam tetap kondusif selama tahapan Pilkada berlangsung,” tuturnya.
Pihak panti asuhan yang menerima bantuan menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kepedulian Polresta Barelang. Salah satu pengurus Panti Asuhan Rezky mengungkapkan rasa syukurnya atas perhatian yang diberikan.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Perhatian seperti ini sangat berarti bagi kami. Semoga Polresta Barelang selalu diberi kekuatan dalam menjalankan tugasnya, dan kami berharap Pilkada 2024 berjalan dengan damai dan lancar,” ucapnya.
Kegiatan bakti sosial ini menjadi bukti nyata bahwa upaya menciptakan suasana yang aman dan kondusif dapat dimulai dari langkah kecil yang penuh kepedulian.
Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, Polresta Barelang terus berkomitmen menjaga harmoni di tengah masyarakat menjelang pesta demokrasi terbesar di Kota Batam.
Cek berita dan artikel lainnya di Google News
Penulis: Luci |Editor: Meizon