Deputi BP Batam Hadiri Networking Dinner Bersama Delegasi Bremen, Jerman

Jumat, 9 Mei 2025 - 10:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Deputi BP Batam bersama delegasi Bremen Jerman. Foto:ist

Deputi BP Batam bersama delegasi Bremen Jerman. Foto:ist

MATAPEDIA6.com, BATAM– Deputi Bidang Pelayanan Umum BP Batam, Ariastuty Sirait, menghadiri Networking Dinner bersama Delegasi Kementerian Negara Bagian Bremen, Jerman, di Harbourbay Restaurant, Rabu (7/5/2025).

Pertemuan yang dipimpin Senator Urusan Ekonomi, Pelabuhan, dan Transformasi Bremen, Kristina Vogt, berlangsung akrab dan penuh semangat kolaborasi. Kristina hadir bersama para pelaku usaha yang tergabung dalam Kamar Dagang dan Industri Bremen, serta perwakilan perusahaan terkemuka dari Bremen, Hamburg, dan Oldenburg.

Networking Dinner ini membuka ruang dialog dan tukar informasi mengenai peluang investasi antara Bremen dan Batam. Ariastuty menilai pertemuan ini sebagai momentum mempererat kerja sama yang telah terjalin antara Indonesia dan Jerman.

“Pertemuan ini mencerminkan kedekatan hubungan Indonesia-Jerman sekaligus menjadi langkah nyata memperkuat kolaborasi antara Batam dan Bremen,” ujar Ariastuty.

Ia optimis kunjungan ini akan menarik minat lebih besar dari kalangan industri dan pelabuhan Bremen, yang dikenal sebagai pusat pertumbuhan ekonomi Eropa. BP Batam, lanjutnya, siap menjalin kerja sama strategis di berbagai sektor.

“BP Batam menyambut baik potensi kolaborasi yang bisa segera diwujudkan,” tegasnya.

Ia juga memaparkan bahwa sepanjang 2024, investasi Jerman di Batam mencapai USD 3,1 juta melalui 124 proyek. Capaian ini menunjukkan Batam sebagai kawasan strategis dan menjanjikan bagi investor asing.

“Di bawah kepemimpinan Bapak Amsakar dan Ibu Li Claudia, Batam terus bertransformasi menjadi kota modern dan pusat ekonomi yang kompetitif,” tutup Ariastuty.

Pertemuan ini turut dihadiri Sekda Kota Batam, Kadin Batam, dan asosiasi pelaku usaha lokal.**

Berita Terkait

Batam Dilirik Vingroup, Raksasa Vietnam Siap Investasi Besar
Batam–Singapura Perkuat Kemitraan: Masa Depan Ekonomi Kawasan Kian Cerah
Batam–Singapura Kian Erat, Investasi Tembus Rp7,9 Triliun
OJK Sebut Industri Perbankan Kepri Jadi Motor Ekonomi Sumatera Semester I 2025
Obama Foundation Fellowship 2025: Billy Mambrasar Angkat Batam ke Kancah Global
PLN Batam Sabet ENSIA 2025, Berkat Inovasi Lingkungan dan Sosial
Pantun Telkom Indonesia Semarakkan HUT ke-23 Kepulauan Riau
BI Longgarkan Kebijakan, Suku Bunga Acuan ke 4,75 Persen

Berita Terkait

Rabu, 1 Oktober 2025 - 11:06 WIB

Batam Dilirik Vingroup, Raksasa Vietnam Siap Investasi Besar

Selasa, 30 September 2025 - 19:52 WIB

Batam–Singapura Perkuat Kemitraan: Masa Depan Ekonomi Kawasan Kian Cerah

Senin, 29 September 2025 - 20:19 WIB

Batam–Singapura Kian Erat, Investasi Tembus Rp7,9 Triliun

Senin, 29 September 2025 - 10:20 WIB

OJK Sebut Industri Perbankan Kepri Jadi Motor Ekonomi Sumatera Semester I 2025

Minggu, 28 September 2025 - 12:09 WIB

Obama Foundation Fellowship 2025: Billy Mambrasar Angkat Batam ke Kancah Global

Berita Terbaru