MATAPEDIA6.com, BATAM – Pastikan kelancaran dan keamanan kampanye calon Gubernur dan wakil Gubernur yang berlangsung dari 25 September 2024 sampai dengan 23 November 2024, Polda Kepri kerahkan 285 personel.
Pengamanan ini dilakukan guna mendukung kampanye Calon Gubernur dan Wakil Gubernur berjalan aman, tertib, dan kondusif.
Langkah ini menegaskan komitmen Polda Kepri dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pilkada 2024. Sabtu (5/10/2024).
“Personel yang diterjunkan terdiri dari berbagai satuan tugas, termasuk satgas preemtif dan preventif,” kata Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad.
Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad menjelaskan Satgas preemtif bertugas melakukan pendekatan kepada masyarakat guna menghindari potensi konflik, sementara satgas preventif memastikan pengamanan di lapangan agar kegiatan kampanye dapat berjalan dengan lancar dan tidak terganggu oleh hal-hal yang dapat memicu gangguan kamtibmas.
Selain itu, satgas Kamseltibcarlantas (Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas) turut dilibatkan untuk menjaga arus lalu lintas selama berlangsungnya kegiatan kampanye.
“Ini penting untuk mencegah kemacetan dan potensi kecelakaan, mengingat intensitas kegiatan di ruang publik akan meningkat selama tahapan kampanye,” Katanya.
Pandra juga menegaskan Polda Kepri juga mengerahkan satgas tindak dan Gakkum (Penegakan Hukum) guna memberikan penindakan tegas apabila terjadi pelanggaran hukum selama masa kampanye.
“Satgas Humas juga berperan aktif dalam memberikan informasi terkait perkembangan situasi di lapangan kepada masyarakat, sehingga transparansi dan akuntabilitas dalam pengamanan Pilkada dapat terjaga,”kata Pandra.
Sementara itu, seluruh kegiatan pengamanan ini didukung oleh satgas Banops (Bantuan Operasi) yang memastikan bahwa segala peralatan dan logistik pengamanan kampanye dapat berjalan sesuai kebutuhan operasional di lapangan.
Zahwani Pandra Arsyad menghimbau seluruh masyarakat Provinsi Kepulauan Riau untuk berperan aktif menjaga situasi Pilkada 2024 tetap kondusif.
“Hindari segala bentuk provokasi yang dapat memecah belah persatuan. Pastikan untuk selalu memverifikasi informasi sebelum membagikan nya,” kata Pandra.
Cek berita dan artikel lainnya di Google News
Penulis: Luci |Editor: Meizon