Home / News

Selasa, 24 Desember 2024 - 17:17 WIB

Libur Nataru, Lonjakan Kendaraan di Pelabuhan Punggur Capai 300 Persen

Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah bersama instansi lainnya melakukan pengecekan pos terpadu di beberapa titik yang ada di Kota Batam jelang malam Natal, Selasa (24/12/2024). Matapedia6.com/ Dok Humas Polda

Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah bersama instansi lainnya melakukan pengecekan pos terpadu di beberapa titik yang ada di Kota Batam jelang malam Natal, Selasa (24/12/2024). Matapedia6.com/ Dok Humas Polda

MATAPEDIA6.com, BATAM – Suasana libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024-2025 di Batam semakin semarak dengan peningkatan signifikan aktivitas di Pelabuhan Domestik Telaga Punggur dan Pelabuhan Internasional Batam Center.

Dalam Operasi Lilin Seligi 2024, Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah turun langsung memantau situasi di pos terpadu Polresta Barelang pada Selasa (24/12/2024).

Kapolda mengungkapkan, pergerakan kendaraan di Pelabuhan Telaga Punggur melonjak hingga 300%, sementara jumlah penumpang meningkat hampir 200%.

“Antusiasme masyarakat sangat tinggi. Pelayanan di pelabuhan, mulai dari imigrasi hingga fasilitas umum, berjalan dengan baik dan terorganisir,” ujarnya.

Di Pelabuhan Telaga Punggur, penerapan sistem Baper Zone menjadi kunci kelancaran arus kendaraan dan penumpang. Dengan sistem ini, pembelian tiket online mempermudah perjalanan dan mengurangi antrian panjang.

“Armada kendaraan tertata rapi, dan inovasi tiket online benar-benar membantu. Kami memastikan perjalanan masyarakat berlangsung nyaman dan tertib,” tambah Yan Fitri.

Pengamanan Gereja untuk Malam Natal
Tidak hanya di pelabuhan, Kapolda juga memastikan keamanan malam Natal melalui patroli intensif di gereja-gereja.

“Polri berkomitmen menjaga situasi yang aman, damai, dan sejuk selama perayaan Natal. Semua pihak akan diperlakukan adil demi terciptanya kebersamaan,” tegasnya.

Operasi Lilin Seligi 2024 menunjukkan keseriusan aparat menjaga kenyamanan masyarakat selama libur panjang. Dengan lonjakan aktivitas hingga ratusan persen, koordinasi antara kepolisian, pengelola pelabuhan, dan masyarakat menjadi kunci keberhasilan.

“Batam kini semakin diminati sebagai destinasi liburan. Kami mengimbau masyarakat tetap mematuhi aturan dan menjaga ketertiban, sehingga libur Natal dan Tahun Baru ini berlangsung meriah, aman, dan nyaman,” tutup Yan Fitri.

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Penulis: Luci |Editor: Meizon

Share :

Baca Juga

News

Iman Sutiawan: Ketua DPRD Batam Dinilai Gagap Pahami Fungsi Legislatif

News

Dramatis! Detik-Detik Penangkapan Dua Kapal Ikan Vietnam di Laut Natuna
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Tri Wahyu Rubianto sebut sudah anggarkan Rp 99 miliar untuk program makan bergizi gratis anak didik di Kota Batam, Kamis (12/12/2024) Matapedia6.com/ Luci

News

Perpisahan Siswa Jadi Sorotan, Disdik Batam Ingatkan Sekolah Jangan Bebani Orangtua

News

Dua Kapal Vietnam Coba Kabur, KKP Gagalkan Aksi Illegal Fishing di Laut Natuna Utara
Arus lalu Lintas di Simpang Kepri Mall terpaksa dialihkan oleh petugas kepolisian saat lampu traffic light tidak berfungsi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Kabel Kena Keruk Alat Berat Beko, Lampu Traffic Light Simpang Kepri Mall Tak Berfungsi

News

Wakil Kepala BP Batam Tegaskan Komitmen Benahi Kota, Fokuskan Lima Kawasan Strategis

News

375 Personel Gabungan Tertibkan Bangunan Ilegal di Lokasi Perluasan KEK Nongsa Batam

News

Dorong Pertumbuhan Investasi Inklusif, BP Batam Gelar Pertemuan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha