Home / News

Senin, 27 Januari 2025 - 16:55 WIB

Tim Medis Lapas Batam Tanggapi Keluhan Kesehatan Warga Binaan di Blok Hunian saat Libur Panjang

Tim medis mengecek kesehatan warga binaan Lapas Batam, Senin (27/1). Foto:Dok/Lapas

Tim medis mengecek kesehatan warga binaan Lapas Batam, Senin (27/1). Foto:Dok/Lapas


MATAPEDIA6.com, BATAM– Tim medis Lapas Batam merespons dengan cepat keluhan warga binaan terkait masalah kesehatan dengan jemput bola.

Petugas melakukan pemeriksaan langsung di blok hunian dan memberikan penanganan medis yang diperlukan.

“Tim medis juga mengajak warga binaan untuk berpartisipasi dalam program perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) demi meningkatkan kualitas kesehatan di dalam lapas,” ungkap Kalapas Batam Heri Kusrita, Senin (27/1/2025).

Ia menyebut, petugas memeriksa kesehatan warga binaan di blok A, B, C, dan D pada Senin (27/1). Sebelumnya 32 warga binaan mengaku mengalami masalah kesehatan ringan dan langsung mendapatkan penanganan medis.

“Jadi kegiatan ini bertujuan mencegah penyakit menular dan memastikan kesehatan warga binaan,” sebut dia.  

Sementara Kasubsi Bimkemaswat, Lapas Batam, Dedi Kurniawan menyatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk pelayanan kesehatan optimal menjelang libur panjang Isra Miraj dan Imlek 2025.

“Kita optimalkan pelayanan selama libur panjang Isra Miraj dan Imlek,” tuturnya.

Ia berharap layanan kesehatan jemput bola dapat bermanfaat bagi warga binaan dan meningkatkan kesadaran mereka tentang pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat.

Selain itu, dia juga mengajak semua warga binaan untuk aktif berpartisipasi dalam program kesehatan yang disediakan.

Cek berita artikel lainnya di Google News

Penulis:Rega|Editor:Miezon

Share :

Baca Juga

News

Foto:Atraksi Barongsai Meriahkan Aksi Sosial Klenteng Jin Shan Tang di Nongsa

News

Akses Mudah dan Setara, Imigrasi Kepri Luncurkan Eazy 1000 Passport

News

Fary Djemy Francis Wakili Indonesia Hadiri Pelantikan Paus Leo XIV di Vatikan
erkuat sinergi antara dunia akademik dan institusi kepolisian, Kapolda Kepulauan Riau Irjen Pol Asep Safrudin menerima kunjungan akademik dari mahasiswa Program Doktor Ilmu Lingkungan Universitas Negeri Padang (UNP) di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Polda Kepri, Kamis (15/5/2025) Matapedia6.com/Dok Humas Polda

News

Perkuat Kolaborasi Akademik, Kapolda Kepri Terima Kunjungan Mahasiswa Doktoral UNP

News

Anggota DPRD Kota Batam Anang Adhan Kawal Langsung Pembangunan Jalan Cikitsu, Jawab Keluhan Warga

News

BP Batam dan Caterpillar Indonesia Jajaki Kerja Sama Investasi

News

Imigrasi Batam Amankan 23 WNA yang Langgar Izin Tinggal
Sekretaris komisi I DPRD Kota Batam Anwar Anas dari fraksi Gerindra, Kamis (15/5/2025). Matapedia6.com/Dok Anwar Anas

News

Anwar Anas Kirim Surat Terbuka ke Batamindo, Soroti Minimnya Rekrutan Karyawan Lokal