Home / News

Jumat, 19 April 2024 - 23:39 WIB

Kasus Pencurian Motor Paling Banyak Curhatan Warga Sagulung

Wakapolresta Barelang Wakapolresta Barelang AKBP Syafrudin Semidang Sakti  dengar keluhan masyarakat Kecamatan Sagulung, Jumat (19/4/2024)

Wakapolresta Barelang Wakapolresta Barelang AKBP Syafrudin Semidang Sakti dengar keluhan masyarakat Kecamatan Sagulung, Jumat (19/4/2024)

MATAPEDIA6.com, BATAM – Wakapolresta Barelang AKBP Syafrudin Semidang Sakti dengarkan langsung curhat masyarakat Kecamatan Sagulung Kota Batam bertempat di Aula Kantor Camat Sagulung, Jumat (19/4/2024)

Wakapolresta Barelang AKBP Syafrudin Semidang Sakti mengatakan kehadiran Polresta Barelang dalam kegiatan Jumat Curhat kamtibmas bersama masyarakat Kecamatan Sagulung sebagai bentuk kepedulian Polri kepada Masyarakat khususnya Masyarakat Kecamatan Sagulung.

“Tjuan kegiatan ini adalah mendengarkan langsung keluhan Masyarakat serta langsung menanggapi dan merespon keluhan masyarakat tersebut,” kata Syafrudin.

Syafrudin menjelaskan jumat curhat adalah program Kapolri untuk dilaksanakan di seluruh wilayah yang bertujuan untuk menerima saran dan mengetahui permasalahan yang dialami masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut banyak yang dikeluhkan Warga Sagulung, mulai dari minimnya Patroli masuk ke perumahan karena luasnya wilayah dan keterbatasan personel polisi.

Selain itu warga juga meminta penambahan personel di Polsek Sagulung, agar bisa melakukan patroli kepemukiman.

Dan yang paling banyak dikeluhkan warga tinggi khususnya Curanmor, setiap hari ada pencurian motor.

Menanggapi hal tersebut Syafrudin mengatakan apa yang menjadi keluhan warga akan menjadi atensi dari Polresta Barelang.

“Untuk kasus curanmor kita cari solusi bagaimana untuk penanganan dan pencegahannya, mungkin pak camat bisa di informasikan dan memberikan himbauan ke Whatsapp group warga agar jangan sembarangan memarkirkan sepeda motor dan mengunci ganda sepeda motor atau dengan membuat siskamling,” kata Syafrudin.

Syafrudin juga mengungkapkan apa yang menjadi curhatan masyarakat akan disampaikan kepada pimpinan mereka dan nantinya dicarikan solusi nya.

Setelah dilaksanakan sesi curhat kemudian di laksanakan pembagian tali asih Kapolresta Barelang kepada masyarakat sekitar Polsek Sagulung Kota Batam.

Cek berita dan artikel lainnya di Google news

Penulis: Luci | Editor: Zalfirega

Share :

Baca Juga

News

Iman Sutiawan: Ketua DPRD Batam Dinilai Gagap Pahami Fungsi Legislatif

News

Dramatis! Detik-Detik Penangkapan Dua Kapal Ikan Vietnam di Laut Natuna
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Tri Wahyu Rubianto sebut sudah anggarkan Rp 99 miliar untuk program makan bergizi gratis anak didik di Kota Batam, Kamis (12/12/2024) Matapedia6.com/ Luci

News

Perpisahan Siswa Jadi Sorotan, Disdik Batam Ingatkan Sekolah Jangan Bebani Orangtua

News

Dua Kapal Vietnam Coba Kabur, KKP Gagalkan Aksi Illegal Fishing di Laut Natuna Utara
Arus lalu Lintas di Simpang Kepri Mall terpaksa dialihkan oleh petugas kepolisian saat lampu traffic light tidak berfungsi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Kabel Kena Keruk Alat Berat Beko, Lampu Traffic Light Simpang Kepri Mall Tak Berfungsi

News

Wakil Kepala BP Batam Tegaskan Komitmen Benahi Kota, Fokuskan Lima Kawasan Strategis

News

375 Personel Gabungan Tertibkan Bangunan Ilegal di Lokasi Perluasan KEK Nongsa Batam

News

Dorong Pertumbuhan Investasi Inklusif, BP Batam Gelar Pertemuan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha