MATAPEDIA6.com, BATAM – Polsek Sekupang meningkatkan patroli dan koordinasi dengan Pengadilan Agama serta keamanan Perumahan Cipta Garden setelah insiden penusukan terhadap Hakim Pengadilan Agama Batam, Gusnahari.
Kejadian tragis itu terjadi di pintu masuk Perumahan Cipta Garden, Sekupang, pada Kamis (6/3/2025) sekitar pukul 07.10 WIB.
Kapolsek Sekupang, Kompol Benhur Gultom, menegaskan bahwa pihak kepolisian kini lebih waspada dan memperketat pengamanan.
Selain mengintensifkan patroli, koordinasi dengan pihak terkait juga ditingkatkan guna mencegah kejadian serupa.
“Kasus ini menjadi atensi kami. Selain patroli rutin, kami terus berkoordinasi dengan pihak Pengadilan Agama dan sekuriti perumahan,” ujar Kompol Benhur, Jumat (7/3/2025).
Meski tidak ada pengamanan khusus, Bhabinkamtibmas selalu siaga dan siap memberikan laporan jika ada hal mencurigakan.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Barelang, AKP Debby Andrestian, mengungkapkan bahwa pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku.
“Sabar, anggota masih bekerja untuk menangkap pelaku,” kata AKP Debby.
Dari hasil penyelidikan, polisi telah menemukan sejumlah petunjuk penting yang mengarah pada dua pelaku.
Menurut keterangan Kapolsek Sekupang, satu pelaku bertugas sebagai eksekutor yang langsung menusuk korban, sementara pelaku lainnya menunggu di atas motor, siap untuk melarikan diri.
“Melihat pola aksinya, tampaknya ini sudah direncanakan dengan matang,” kata Kompol Benhur.
Di lokasi kejadian, tim kepolisian menyisir rumah-rumah di Blok D, E, dan G untuk mencari bukti yang dapat mengarah pada pelaku.
Polisi juga mengumpulkan rekaman CCTV serta meminta keterangan saksi di sekitar lokasi kejadian.
Kanit Reskrim Polsek Sekupang, Iptu Ridho Lubis, menyatakan bahwa penyelidikan kini dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polresta Barelang.
“Kami sudah mendapatkan beberapa petunjuk. Saat ini, tim masih terus bekerja untuk menangkap kedua pelaku,” ungkapnya.
Hingga saat ini, motif di balik penusukan tersebut masih didalami.
Sementara itu, keamanan di sekitar Pengadilan Agama Batam dan Perumahan Cipta Garden terus diperketat demi mencegah kejadian serupa.
Cek berita dan artikel lainnya di Google News
Penulis: Luci |Editor: Zalfirega