Home / Nasional

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:14 WIB

Telkom Raih Penghargaan ESG Sustainability Ratings 2025 dengan Peringkat “A” dan Penuhi 17 Tujuan SDGs

 Deputi Bidang Tata Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam Berkelanjutan BPLH Sigit Reliantoro (Kiri) menyerahkan penghargaan ESG Sustainability Ratings 2025 kepada VP Sustainability Telkom Gunawan Wasisto Ciptaning Andri (Kanan) di Auditorium Menara Bank Mega, Jakarta pada, Jum’at (31/1). Foto:Telkom

Deputi Bidang Tata Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam Berkelanjutan BPLH Sigit Reliantoro (Kiri) menyerahkan penghargaan ESG Sustainability Ratings 2025 kepada VP Sustainability Telkom Gunawan Wasisto Ciptaning Andri (Kanan) di Auditorium Menara Bank Mega, Jakarta pada, Jum’at (31/1). Foto:Telkom

MATAPEDIA6.com, JAKARTA-PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk kembali meraih penghargaan ESG Sustainability Ratings 2025 dari CNBC Indonesia.

Penghargaan ini diberikan di Auditorium Menara Bank Mega, Jakarta, dan diterima oleh VP Sustainability Telkom, Gunawan Wasisto Ciptaning Andri pada 31 Januari 2025 lalu.

SVP Group Sustainability and Corporate Communication Telkom Ahmad Reza mengatakan, penghargaan ini menegaskan keseriusan Telkom dalam menerapkan prinsip ESG (Environmental, Social, Governance), dengan perusahaan berhasil memenuhi seluruh 17 tujuan Sustainable Development Goals (SDGs).

“Penghargaan yang Telkom peroleh tentunya menjadi cerminan keseriusan perusahaan dalam menerapkan prinsip ESG dan seluruh upaya Telkom untuk memberikan dampak positif yang tidak hanya bagi perusahaan, tetapi juga bagi lingkungan, masyarakat, dan para pemangku kepentingan.” ujarnya dikutip dalam siaran pers, Selasa (4/2/2025).

Menurut SVP Group Sustainability and Corporate Communication Telkom, Ahmad Reza, penghargaan ini mencerminkan upaya perusahaan dalam memberikan dampak positif bagi lingkungan, masyarakat, serta pemangku kepentingan.

Telkom juga memperoleh sejumlah penilaian positif dari lembaga lainnya, termasuk skor ESG Risk Rating dari Bursa Efek Indonesia (BEI) yang berada di angka 28,18, lebih rendah dibandingkan rata-rata industri telekomunikasi.

Melalui program GoZero – Sustainability Action by Telkom Indonesia, Telkom berkomitmen pada tiga pilar utama: lingkungan, sosial, dan tata kelola. Ini termasuk upaya mencapai net-zero emissions pada 2060, mendorong keberagaman dan inklusivitas, serta memastikan tata kelola perusahaan yang baik.

“Dengan berbagai program ini, Telkom siap menjadi perusahaan telekomunikasi digital terdepan yang berperan aktif dalam mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan, baik di Indonesia maupun secara global,” ujar Ahmad Reza.

Cek berita artikel lainnya di Google News

Editor:Zalfirega

Share :

Baca Juga

Nasional

Tri Ibadah Bantu Jamaah Tetap Terhubung dan Nyaman Beribadah di Tanah Suci

Nasional

Digiland Kembali Digelar Mei 2025, Hadirkan Ajang Lari Berstandar Internasional dengan Konser Musik dan Pasar UMKM

Nasional

Indosat Jaga Koneksi Tanpa Putus saat Idulfitri: Trafik Data Naik 21 Persen, Ribuan Petugas Siaga di Lapangan
Mengenai Pengguna Standar Akuntansi Keuangan Internasional di Pasar Modal (POJK 26/2023).

Nasional

MA Kabulkan Kasasi OJK, Izin Usaha Kresna Life Resmi Dicabut

Nasional

Indosat Ooredoo Hutchison Perkuat Jaringan dengan AI Hadapi Lonjakan Konektivitas Ramadan dan Lebaran

Nasional

Telkom Solution Hadirkan Solusi Digital Inovatif untuk Segmen Market Enterprise Business di Indonesia

Nasional

Kejari Batam Perkuat Transparansi dan Akuntabilitas Lewat Buka Puasa Bersama Wartawan

Nasional

Li Claudia: Penanganan Banjir Jadi Prioritas, Inventarisasi Aset Pemerintah Batam Diperlukan