Home / Nasional

Kamis, 11 Januari 2024 - 17:55 WIB

Bupati Labuhan Batu Kena OTT KPK, Miliki Harta Kekayaan Rp 15,5 Miliar

Bupati Labuhan Batu Erik Adtrada Ritonga

Bupati Labuhan Batu Erik Adtrada Ritonga

MATAPEDIA6.com, BATAM – Komisi Pemberantasa Korupsi (KPK) melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT), terhadap Bupati Labuhan Batu Erik Adtrada Ritonga dan sejumlah pejabat di Kabupaten Labuhan Batu, Kamis (11/1/2024).

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan penangkapan tersebut dan saat ini masih dalam pemeriksaan di Polda Sumut.

Ketua KPK Nurul Ghuforn mengatakan mereka diduga sedang melakukan tindak pidana korupsi suap. Dalam giat tersebut, tim penyelidik dan penyidik KPK juga mengamankan sejumlah uang tunai dan beda-benda lainnya.

“Saat ini kami telah mengamankan beberapa pihak, sejumlah uang dan barang bukti lainnya. Kami masih terus melakukan pemeriksaan dan pendalaman, setelah selesai selanjutnya kami update,” kata Ghufron.

Ghufron masih enggan mengungkapkan nominalnya.”Kami masih terus melakukan pemeriksaan dan pendalaman, setelah selesai selanjutnya kami update,” kata Ghufron.

Dikutip dari laman resmi e-LHKPN KPK, harta kekayaan yang dimiliki Erik Adtrada Ritonga mencapai Rp 15 miliar.

Laporan harta kekayaan tersebut dilaporkan Erik pada pada 21 Maret 2023, untuk periode tahun 2022.

Aset Erik terbesar adalah tanah dan bangunan, yang mencapai Rp 12,2 miliar.

Aset tersebut terdiri dari 15 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Kabupaten Labuhan Batu dan Kota Padang Lawas Utara.

Selain aset berupa tanah dan bangunan, Erik juga memiliki aset berupa transportasi dan mesin.

Erik diketahui memiliki lima buah mobil Mitsubishi Dump Truck senilai Rp 600 juta. Kemudian ada juga harta bergerak lainnya yang senilai lebih dari Rp 350 juta.

Terakhir, ada harta berupa kas atau setara kas sebesar Rp. 2.431.039.150. Sehingga, total harta kekayaan Erik mencapai Rp. 15.595.539.150.

Cek berita dan artikel lainnya di  Google News

 

Editor: Redaksi.

Share :

Baca Juga

Nasional

TelkomGroup Dukung Mudik Gratis BUMN 2025: 35 Bus dan 3 Rute Kapal Laut

Nasional

SPP UPms I Dukung Pemberantasan Korupsi dan Jamin Kualitas BBM

Nasional

Rutan Batam dan DWP Berbagi Takjil, Semarakkan Ramadan dengan Kebersamaan
Kondisi banjir di salah satu daerah di ibukota negara Indonesia, Jakarta, Selasa (4/3/2025). Dok Pemprov DKI

Nasional

Banjir Jakarta Rendam 117 RT, Wilayah Timur dan Selatan Terparah
Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Syafrudin saat menerima kenaikan pangkat yang dipimpin oleh Kapolres Jenderal Listyo Sigit Prabowo, di Mabes Polri, Jumat (14/2/2025).Matapedia6.com/Dok Humas Polda

Nasional

Kapolda Kepri Resmi Sandang Pangkat Irjen, Kapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 22 Pati Polri

Nasional

Telin Perluas Koneksi Digital Indonesia: Kabel Bifrost Mendarat di Manado

Nasional

Waspadai Bersama, Pencurian Kabel Dapat Berdampak Kehilangan Nyawa hingga Kerugian Bisnis
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto berbincang bersama siswa, saat meninjau Program MBG di Bogor, Senin (10/2/2025). Matapedia6.com/Dok Setneg

Nasional

Prabowo Tinjau Program MBG di Bogor, Tingkatkan Kualitas Generasi Bangsa