Home / News

Kamis, 6 Maret 2025 - 15:35 WIB

DPR RI Ingatkan Polri Jaga Integritas dan Profesionalisme dalam Tugas

Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Syafrudin saat memberikan sambutan di acara silaturahmi dengan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI di Gedung Lancang Kuning (GLK) Polda Kepri pada Rabu (5/3/2025). Matapedia6.com/Dok Humas Polda

Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Syafrudin saat memberikan sambutan di acara silaturahmi dengan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI di Gedung Lancang Kuning (GLK) Polda Kepri pada Rabu (5/3/2025). Matapedia6.com/Dok Humas Polda

MATAPEDIA6.com, BATAM – Polda Kepri menerima kunjungan kerja dari Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI dalam rangka sosialisasi penguatan sinergi antara DPR dan Polri.

Kegiatan ini berlangsung di Gedung Lancang Kuning (GLK) Polda Kepri pada Rabu (5/3/2025).

Kunjungan ini bertujuan memperkuat kerja sama kelembagaan, menjaga etika anggota DPR, serta memastikan profesionalisme dan transparansi dalam penegakan hukum.

Kapolda Kepri, Irjen Pol. Asep Safrudin, mengapresiasi kehadiran MKD di Bumi Segantang Lada dan menekankan pentingnya sinergi antara Polri dan DPR dalam menjaga ketertiban serta menegakkan hukum secara adil.

“Melalui komunikasi dan koordinasi yang baik, kita dapat menciptakan pemahaman yang lebih mendalam serta membangun komitmen bersama dalam menjaga ketertiban, menegakkan hukum, dan memastikan integritas dalam setiap aspek pelaksanaan tugas,” ujar Asep.

Wakil Ketua MKD DPR RI, Agung Widyantoro, menjelaskan bahwa MKD memiliki peran strategis dalam menjaga marwah kelembagaan DPR dan kehormatan anggotanya.

Dengan jumlah anggota DPR yang mencapai lebih dari 580 orang dari berbagai latar belakang, MKD memerlukan kerja sama erat dengan lembaga lain, termasuk Polri.

“MKD memiliki peran seperti Propam di Polri, yang bertugas menegakkan etika di internal DPR sebelum sebuah perkara ditindaklanjuti lebih lanjut oleh kepolisian,” kata Agung.

Menurutnya, koordinasi yang baik antara MKD dan Polri menjadi kunci dalam memastikan tugas masing-masing dapat berjalan dengan optimal.

Sementara itu, anggota MKD DPR RI, Adang Daradjatun, menyoroti pentingnya pengawasan ketat terhadap para tahanan guna mencegah kasus kekerasan yang dapat merusak citra kepolisian.

Ia mengingatkan bahwa Polri saat ini berada dalam sorotan publik, terutama di media sosial, sehingga diperlukan langkah konkret untuk menjaga kepercayaan masyarakat.

“Masyarakat menaruh harapan besar kepada Polri agar menjalankan tugasnya dengan transparan, adil, dan sesuai prinsip hak asasi manusia. Insiden-insiden di dalam tahanan harus menjadi pembelajaran agar tidak terulang di masa mendatang,” tegas Adang.

Kunjungan MKD ke Polda Kepri menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan kelembagaan DPR dan Polri.

Selain membahas pengawasan internal DPR, pertemuan ini juga bertujuan membangun mekanisme kerja yang lebih efektif dalam menjaga ketertiban hukum serta etika pejabat negara.

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Penulis: Luci |Editor: Zalfirega

Share :

Baca Juga

News

Iman Sutiawan: Ketua DPRD Batam Dinilai Gagap Pahami Fungsi Legislatif

News

Dramatis! Detik-Detik Penangkapan Dua Kapal Ikan Vietnam di Laut Natuna
Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam Tri Wahyu Rubianto sebut sudah anggarkan Rp 99 miliar untuk program makan bergizi gratis anak didik di Kota Batam, Kamis (12/12/2024) Matapedia6.com/ Luci

News

Perpisahan Siswa Jadi Sorotan, Disdik Batam Ingatkan Sekolah Jangan Bebani Orangtua

News

Dua Kapal Vietnam Coba Kabur, KKP Gagalkan Aksi Illegal Fishing di Laut Natuna Utara
Arus lalu Lintas di Simpang Kepri Mall terpaksa dialihkan oleh petugas kepolisian saat lampu traffic light tidak berfungsi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Kabel Kena Keruk Alat Berat Beko, Lampu Traffic Light Simpang Kepri Mall Tak Berfungsi

News

Wakil Kepala BP Batam Tegaskan Komitmen Benahi Kota, Fokuskan Lima Kawasan Strategis

News

375 Personel Gabungan Tertibkan Bangunan Ilegal di Lokasi Perluasan KEK Nongsa Batam

News

Dorong Pertumbuhan Investasi Inklusif, BP Batam Gelar Pertemuan Tatap Muka dengan Pelaku Usaha