Home / Hukum Kriminal

Sabtu, 21 Desember 2024 - 18:59 WIB

Kombes Pol Heribertus Cek Kondisi Zakaria, Korban Bentrokan PT MEG dan Warga di Sembulang Barelang

Kapolresta Barelang Kombes Pol Heribertus Ompusunggu saat menjemput Zakaria korban bentrokan antara PT MEG dengan warga Sembulang di Barelang, Jumat (20/12/2024).Matapedia6.com/Dok Polresta

Kapolresta Barelang Kombes Pol Heribertus Ompusunggu saat menjemput Zakaria korban bentrokan antara PT MEG dengan warga Sembulang di Barelang, Jumat (20/12/2024).Matapedia6.com/Dok Polresta

MATAPEDIA6.com, BATAM – Kapolresta Barelang Kombes Pol H Ompusunggu cek kondisi warga Sembulang Hulu yang menjadi korban atas insiden bentrokan antara PT.MEG dengan warga Sembulang, pada Selasa (17/12/2024) lalu.

Korban bentrokan atas kejadian tersebut diketahui sebanyak 8 warga dan satu orang karyawan PT MEG

Untuk warga hingga saat ini masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Graha Hermine Batuaji, karena harus mendapatkan perawatan intensif, atas luka yang dialami, sementara yang lainnya sudah diperbolehkan pulang.

Dalam kunjungannya, Kapolresta Barelang didampingi oleh Anggota DPRD Kota Batam Mengihut Rajagukguk dan juga pejabat Polresta Barelang.

Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian dari pihak kepolisian dan pemerintah terhadap korban serta masyarakat di Sembulang Hulu.

Kapolresta Barelang mengungkapkan bahwa beberapa korban yang dirawat di RS Graha Hermine merupakan pasien yang sebelumnya dirujuk dari Puskesmas Galang.

“Ada satu korban yang masih dirawat inap dan akan menjalani pemeriksaan lanjutan. Sementara tiga korban lainnya sudah diperbolehkan rawat jalan oleh pihak rumah sakit,” kata Ompusunggu.

Sebelumnya diketahui Zakaria (42) warga Sembulang Hulu menjadi satu dari delapan orang korban yang mendeeita luka paling parah.

Zakaria mengalami luka berat saat kejadian, dimana kedua kelopak matanya kena pukul, yang membuat kedua matanya bengkak dan tidak bisa melihat.

Selain itu kepalanya juga disebelah kiri dan kanan mengalami luka robek sehingga harus diperban.selain luka di bagian wajah, beberapa luka lainnya juga dialami korban dibagian punggung dan pinggang.

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Penulis: Luci: |Editor: Zalfirega

Share :

Baca Juga

Spanduk penolakan warga yang dipasang di pagar tembok perumahan permata Baloi atas pembukaan akses jalan dari Baloi apartemen lewat komplek permata Baloi, Jumat (18/4/2025) Matapedia6.com/Luci

Hukum Kriminal

Spanduk Penolakan Warga Permata Baloi Hilang Misterius, Diduga Ada Oknum Berkepentingan
Kapolda Kepri saat memberikan arah dihadapan seluruh personel Polda Kepri pada upacara Peringatan Hari Kesadaran Nasional di Lapangan Bhayangkara Polda Kepri, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/Dok Humas Polda

Hukum Kriminal

Pimpin Upacara Kesadaran Nasional, Kapolda Ingatkan Jaga Kamtibmas Ditengah Kebijakan AS Naikan Tarif Impor
MRA saat berjalan masuk ke dalam rumahnya di bida Asri I, Batam Kota, Batam Centre, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/Luci

Hukum Kriminal

Remaja di Batam Ditusuk Orang Tak Dikenal, Luka Tiga Jahitan di Dada Kanan
Kondisi akses ke sungai Baloi Indah yang ditutup menggunakan seng, agar warga dan juga media tidak bisa mengambil gambar Deri lokasi, Kamis (17/4/2025). Matapedia6.com/ Luci

Hukum Kriminal

Warga Pertanyakan Penutupan Akses ke Sungai Baloi Indah, Diduga Akal akalan Oknum Tertentu

Hukum Kriminal

Warga Permata Baloi Cluster Manggo Blok G1-G20 Tolak Pembangunan Akses dari Baloi Apartemen ke Permata Baloi
Ibu anak saat memberikan ucapan terimakasih kepada polisi yang sudah membina anaknya setelah videonya viral, Selasa (15/4/2025). Matapedia6.com/Dok Polsek

Hukum Kriminal

Gegara Tak Dibeli Motor Anak di Batam Tega Pukul Ayah, Polsek Sagulung Langsung Bertindak
Kondisi mobil Yusril koto yang terduduk setelah empat ban mobilnya di gembos orang tidak dikenal, Selasa (15/4/2025) dini hari, Matapedia6.com/Luci

Hukum Kriminal

Aktivis Batam Yusril Koto Diteror, Empat Ban Mobil di Gembos Orang Tak Dikenal

Hukum Kriminal

Sempat Bersalaman Sebelum Pelaku Gorok Leher Korban