Home / News

Minggu, 14 April 2024 - 23:11 WIB

Sehari 12 Ribu Penumpang Tiba Punggur, Puncak Arus Balik Lebaran

Petugas dari kepolisian daerah (Polda) Kepri saat membantu para pemudik lansia yang tiba di Kota Batam, Minggu (14/4/2024). Matapedia6.com/Dok Humas Polda

Petugas dari kepolisian daerah (Polda) Kepri saat membantu para pemudik lansia yang tiba di Kota Batam, Minggu (14/4/2024). Matapedia6.com/Dok Humas Polda

MATAPEDIA6.com, BATAM – Personel Polda Kepri siap amankan arus balik Lebaran 2024 baik di Pelabuhan Batu Ampar dan Pelabuhan Punggur, Kota Batam, Minggu (14/4/2024).

Dalam pemantauan di Pelabuhan Domestik Punggur, tercatat 12.963 penumpang sementara di Pelabuhan Sekupang ada 8.077 penumpang.

Untuk Pelabuhan Batam Center ada 11.251 penumpang, Pelabuhan Batu Ampar sebanyak 5.117 penumpang dan Pelabuhan Harbour Bay ada 7.167 Penumpang.

“Untuk penumpang yang ada di Bandara Hang Nadim ada sebanyak 12.727 penumpang, untuk penumpang yang naik di Bandara RHF Tanjungpinang ada 703 orang,” kata Kabidhumas Polda Kepri Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad.

Pandra menegaskan dengan melihat tingginya volume penumpang yang melakukan arus balik mudik lebaran, personel Operasi Ketupat Seligi 2024 dari Polda Kepulauan Riau dengan sigap turun tangan untuk memberikan pengamanan dan membantu masyarakat.

“Para personel dengan sigap membantu membawakan barang bawaan para penumpang, terutama bagi mereka yang membawa barang bawaan dan juga lansia,” kata Pandra.

Dia juga menjelaskan Personel yang tugas di lapangan membantu menyeberangkan jalan para penumpang, memberikan informasi kepada para penumpang dan turut menjaga keamanan di area pelabuhan untuk memastikan kelancaran dan kenyamanan para penumpang.

Terkait situasi dan kondisi di Pelabuhan Punggur dapat dianggap kondusif, mulai dari antrian penumpang yang hendak masuk ke kapal dan juga yang akan turun.

Dia menjelaskan tidak adanya antrian yang panjang, proses bongkar muat barang dan penumpang dapat berlangsung lebih lancar dan efisien.

“Petugas kita juga berusaha untuk mengurai kemacetan lalu lintas di sekitar area pelabuhan, serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang ingin mudik maupun balik,” kata Pandra.

Pandra mengatakan puncak arus balik mudik di Kota Batam pada tahun 2024 diprediksikan terjadi pada tanggal 14-15 April 2024.

“Harapannya mari kita bersama-sama mematuhi aturan lalu lintas, mengutamakan keselamatan dan keamanan dalam perjalanan sehingga tercapai mudik ceria penuh makna di tahun 2024,” kata Pandra.

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Penulis: Luci |Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

News

Santunan Anak Yatim dan Buka Bersama, Kepala Kemenag Kepri Hadiri Acara PW GP Ansor

News

Keakraban dan Kepedulian: DPC Peradi Batam Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim
Kapolda Kepri bersama pejabat utama Polda Kepri buka puasa bersama insan pers dan juga anak panti asuhan di Pondok Pesantren Al-Ustmaniyah, Dapur 12 Sagulung Kota Batam, Kamis (13/3/2025). Matapedia6.com/Luci

News

Kapolda Kepri Sebut Media Mitra Strategis Polri Sampaikan Pesan Positif ke Masyarakat
Cabai merah yang dipajang pedagang di lapaknya di salah satu pasar yang ada di Kota Batam, Kamis (13/3/2025). Matapedia 6.com/Luci

News

Harga Cabai di Batam Anjlok Drastis, Warga Senang Menjelang Lebaran

News

Imigrasi Batam Periksa 12 Perusahaan Asing, 26 WNA Terindikasi Melanggar Keimigrasian
Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Syafrudin bersama dinas terkait dan juga pihak pengembang melakukan peletakan batu pertama pembangunan Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Lingkungan Polda Kepri, Rabu (12/3/2025). Matapedia6.com/ Luci

News

Polda Kepri Bangun Dapur SPPG, Dukung Program Makan Bergizi Gratis untuk Pelajar

News

Siapa Pengganti Ariastuty Sirait sebagai Kepala Biro Humas BP Batam?

News

Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia, Tangkap Kurir Asal Tanjung Pinang